Kota Bima, NTB (18/3) – Saat bulan suci Ramadhan tiba, pasar Ramadan menjadi salah satu tempat yang ramai dikunjungi oleh masyarakat yang ingin mencari aneka makanan dan minuman untuk berbuka puasa. Menyadari pentingnya menjaga ketertiban dan kenyamanan masyarakat, Polres Bima, mengerahkan personelnya untuk melakukan pengamanan di pasar Ramadhan.
Kapolres Bima Kota AKBP Yudha Pranata S.I.K, S.H., melalui P.S Kasubseksi Pidm Sie Humas Aipda Nasrun menjelaskan bahwa kehadiran personel kepolisian bertujuan untuk memastikan arus lalu lintas di sekitar lokasi pasar Ramadan tetap lancar dan teratur, sehingga dapat meminimalisir kemacetan yang dapat terjadi.
“Dalam komitmennya untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, kami melaksanakan pengaturan lalu lintas setiap sore selama bulan suci Ramadan,” ujar Aipda Nasrun.
Selain melakukan pengaturan arus lalu lintas, personel Polres Bima Kota juga memberikan himbauan kepada para pengendara agar patuh terhadap aturan lalu lintas dan tidak melakukan parkir sembarangan di sekitar lokasi pasar Ramadan. Hal ini diharapkan dapat mencegah terjadinya kemacetan serta memberikan kenyamanan bagi pejalan kaki dan pengguna jalan lainnya.
Tidak hanya itu, Polres Bima Kota juga intensif melakukan patroli dan pengawasan untuk mencegah terjadinya tindak kriminalitas selama bulan Ramadhan. Dengan kehadiran yang aktif, diharapkan masyarakat dapat merasa lebih aman dan tenteram dalam menjalani ibadah puasa serta aktivitas sehari-hari.
Polres Bima Kota juga mengajak seluruh masyarakat untuk menjaga kerukunan dan kebersamaan selama bulan Ramadhan. “Marilah kita bersama-sama menciptakan suasana yang kondusif serta menjaga toleransi antar sesama, sehingga bulan Ramadhan ini dapat dijalani dengan penuh keberkahan,” tambah Aipda Nasrun.
Dengan upaya bersama antara kepolisian dan masyarakat, diharapkan bulan Ramadhan dapat berjalan dengan aman, tenteram, dan penuh berkah bagi seluruh umat Muslim di Kota Bima.