Binkam

Polres Bima Kota Gelar Lomba Poskamling, Tiga Kelurahan di Kota Bima Dinilai

90
×

Polres Bima Kota Gelar Lomba Poskamling, Tiga Kelurahan di Kota Bima Dinilai

Share this article

Kota Bima, NTB (07/6) – Tiga Kelurahan di wilayah hukum Polres Bima Kota, Selasa (6/6/2023) dinilai dalam lomba Poskamling tingkat Polres Bima Kota.

Tiga kelurahan yang dinilai dalam lomba kelurahan tersebut, diantaranya Kelurahan Dodu Kecamatan Rasanae Timur, Kelurahan Penatoi Kecamatan Mpunda dan Kelurahan Jatiwangi Kecamatan Asakota.

Begitu kabar disampaikan Kapolres Bima Kota AKBP Rohadi melalui Kasi Humas AkP Jufrin, Pagi ini.

Tiga kelurahan yang dinilai dalam lomba Poskamling tersebut, sebut Kasi Humas dinilai secara marathon pada siang tadi kemarin.

Di masing-masing kelurahan yang dinilai kata AKP Jufrin, tokoh masyarakat dan tokoh agama serta masyarakat di masing-masing kelurahan yang dinilai.

Selain menilai kesiapan dan tata kelola di Poskamling, sambungnya, juga diselipkan imbauan kamtibmas dan betapa pentingnya menjaga dan merawat kondusifitas di lingkungan masing-masing.

Poin lain yang disampaikan kata AKP Jufrin, mengimbau warga agar saling menjaga dan menghargai perbedaan saat menyongsong tahun pemilu mendatang.”Perbedaan itu indah, tidak boleh karena perbedaan pilihan menjadikan permusuhan diantara kita,”imbaunya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *