Kota Bima, NTB (23/2) – Tim Cobra Alpha Sat Narkoba Polres Bima Kota dibawah pimpinan Katim Aipda Fahriamin, kembali menyergap seorang warga yang mengantongi dan memiliki narkotika jenis sabu.
Senin (20/2) sekitar pukul 22.00 Wita, berhasil menyergap seorang warga Kota Bima yang kedapatan mengantongi narkotika jenis sabu sebanyak 16 klip atau dengan berat bersih 6,38 gram.
Begitu kabar disampaikan Kapolres Bima Kota AKBP Rohadi melalui Kasat Narkoba AKP Tamrin, Kamis(23/2) Pagi ini.
Seorang warga Kota Bima yang diamankan Senin malam itu, jelas AKP Tamrin, berinisial DK (27) warga asal Kelurahan Melayu Kecamatan Asakota Kota Bima,”Terduga disergap di Kelurahan Melayu tanpa perlawanan sama sekali,”ujar Kasat Narkoba.
Saat digeledah badan dan sekitar TKP penangkapan dengan disaksikan warga setempat kata Kasat Narkoba, selain sabu seberat 6,38 gram, didapatkan sejumlah barang bukti.
Barang bukti yang diamankan sebutnya, plastik klip kosong, tabung kaca, sedotan, kotak rokok, dompet dan 2 buah handphone,, “Kini teruduga berikut barang bukti telah diamankan di Mako Polres Bima Kota untuk ditindaklanjuti sebagaimana hukum yang berlaku,”pungkasnya.