Kota Bima, NTB (07/2) – Guna menyakinkan warga agar tidak lekas percaya setiap informasi dan isu yang tidak jelas alias hoax, soal penculikan anak yang tengah marak, Aipda Firmansyah Bhabinkamtibmas Kel Paruga Kota Bima , menyambangi warga di Kelurahan setempat.
Didampingi Panit Binmas Aipda Nanang Kurniawan, Bhabinkamtibmas Paruga Polres Bima Kota ini, Senin (6/2) kemarin, mendatangi warga di sejumlah titik di wilayah Kelurahan Paruga.
Tentu saat bertemu warga di wilayah binaannya itu, dua personil Polsek Rasbar Polres Bima Kota ini, menyampaikan maklumat Kapolda NTB dan tips menangkal isu hoax yang dikeluarkan Kapolres Bima Kota.
Tips Kapolres Bima Kota AKBP Rohadi yang disampaikan kembali dua personil ini pada warga binaannya,masyarakat agar tidak panik dan resah dalam menanggapi isu penculikan anak.
Kemudian, tingkatkan pengawasan melekat terhadap kegiatan anak di luar rumah.
Lalu poin ketiga, berikan pengertian kepada anak untuk tidak berinteraksi dengan orang tidak dikenal.
Poin imbauan yang ke-empat, tidak memberikan barang dan perhiasan mencolok terhadap anak yang dapat menarik pelaku kejahatan.
Kemudian poin kelima, bila orang yang mencurigakan, segera laporkan ke RT/RW atau kepada petugas kepolisian terdekat.